Harga Tiket Masuk Curug Bidadari – Hari libur banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mengunjungi tempat-tempat wisata. Selain untuk menghilangkan penat setelah berhari-hari menjalani aktifitas harian yang padat dan melelahkan, berwisata adalah waktu yang tepat untuk berkumpul bersama keluarga atau sahabat.
Banyak objek-objek wisata yang banyak dikunjungi ketika akhir pekan atau hari libur, salah satunya Wisata Curug Bidadari Sentul Paradise Park yang berlokasi di kota Bogor Jawa Barat. Tempat wisata berupa air terjun ini memang cocok dikunjungi untuk mengisi waktu luang karena memiliki keindahan yang mempesona yang sayang jika dilewatkan.
Biasanya kawasan curug ini ramai oleh pengunjung pada saat akhir pekan atau hari libur, pengunjungnya pun tidak hanya dari masyarakat sekitar saja namun banyak yang datang dari kota-kota lain bahkan tak jarang sering terlihat wisatawan dari mancanegara yang berwisata sambil berjalan-jalan di curug bidadari.
Curug bidadari sentul paradise park ini adalah salah satu tempat wisata favorit di bogor karena menyuguhkan pemandangan alam berupa curug yang begitu indah, selain itu suasana sekitarnya yang masih sangat alami membuat suasana tempat ini begitu nyaman untuk merefresh pikiran.
Para wisatawan yang datang ke curug ini akan disuguhkan pesona air terjun yang begitu indah serta dikelilingi tebing dan bebatuan besar yang membuatnya terlihat semakin mempesona. Kawasan wisata ini sudah banyak dilakukan pembenahan seperti menambah berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan wisatawan.
Air terjun dengan konsep modern memang menjadi dasar dari kawasan wisata ini, salah satu pengembangan yang dilakukan pihak pengelola adalah membuat jembatan kecil yang bisa dilalui untuk menjangkau dasar curug. Dibawah jembatan juga terdapat kolam yang saat ini digunakan untuk area bermain.
Terdapat kolam dengan kedalaman 30 cm dan 1.5 m, kolam tersebut diperuntukan untuk anak-anak dan orang dewasa. Didalam kolam ini para pengunjung dapat berenang ataupun bermain air, selain itu pihak pengelola juga menyediakan penyewaan ban pelampung yang bisa digunakan untuk bermain di area kolam.
Selain kolam renang terdapat pula wahana di curug bidadari yang lainnya seperti perahu tangan, wave pool, lazy pool, flying fox dan yang lainnya. Dengan adanya berbagai wahana permainan dan fasilitas di curug bidadari diharapkan dapat membuat wisatawan lebih nyaman dan betah saat berada di lokasi wisata tersebut.
Bagi yang masih bingung dengan objek wisata yang akan dikunjungi saat akhir pekan atau hari libur maka wisata curug bidadari bogor bisa menjadi pilihan menarik untuk dikunjungi bersama keluarga atau sahabat. Apalagi banyak tersedia penginapan atau hotel di bogor yang bisa disewa untuk beristirahat dan bermalam para wisatawan yang berasal dari luar kota.
Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Curug Bidadari Sentul
Sebelum berangkat menuju wisata curug bidadari sentul paradise tentunya kamu perlu mengetahui rute menuju lokasi dan biaya yang diperlukan untuk memasuki kawasan tersebut, nah dibawah ini kamu dapat melihat lokasi dan harga tiket masuk curug bidadari sentul paradise bogor terbaru untuk referensi sebelum mengunjunginya.
Lokasi Curug Bidadari Sentul Paradise Bogor
Objek wisata curug bidadari berada di alamat Jl. Sentul Paradise Park, Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, untuk dapat mengetahui rute curug bidadari sentul paradise dari lokasimu saat ini maka dapat melihat maps dibawah ini untuk menuju lokasinya.
Tiket Masuk Curug Bidadari Sentul Paradise Bogor
Kategori | Harga |
Weekday | Rp 25.000 |
Weekend | Rp 30.000 |
NB : Harga Tiket bisa naik sampai Rp 40.000 – Rp 50.000/orang pada saat hari libur Nasional.
Harga tiket untuk memasuki wisata curug bidadari sentul paradise park bogor tersebut masih tergolong terjangkau, namun biaya masuk diatas bisa berubah sewaktu-waktu dan untuk mengetahui biayanya secara pasti dapat langsung mengunjungi tempat tersebut.
Demikianlah sedikit informasi tentang lokasi dan harga tiket masuk sentul paradise bogor, semoga artikel ini bisa membantu kamu yang sedang mencari referensi tempat wisata hits saat ini, jangan lupa untuk mengunjungi wisatangehits.com lagi jika ingin mencari informasi lain terkait objek wisata paling ngehits.